Kamis, 31 Mei 2012

Mensyukuri Nikmat





Dari pengajian semalam Alhamdulillah.. aku mendapat ilmu lagi, di adakan di Masjid At Taqwa desa Pekunden, bertempat dekat dengan kediamanku. Pengajian yang dilaksanakan dalam rangka memperingati datangnya bulan rajab,dengan pembicara yaitu KH.Dzakiul Fuad Hisyam pengelola Pondok Pesantren Leler Randegan, Kebasen , Banyumas.

Beliau membahas tentang syukur kepada Allah SWT.
Syukur ada 3 macam yaitu:
1.Syukur Biljanan
2.Syukur Bilisan, dan
3.Syukur Biladan

Syukur Bilijan adalah bentuk rasa syukur kepada Allah yang diakui dalam hati

Syukur Bilisan adalah bentuk rasa syukur kepada Allah yang di ucapkan melalui lisan yakni dengan
mengucap kalimat "Alhamdulillah hirobbil'alamin"

Sedangkan Syukur Biladan adalah bentuk rasa syukur kepada Allah yang diapresiasikan melalui perbuatan. contohnya: besedekah, datang ke tempat ibadah, intinya melakukan kebaikan didasari karena rasa syukur kepada Allah.

Syukur adalah salah satu dari bermacam - macam senjata sukses yang diberikan oleh allah kepada kita.
Ada sebuah dalil yang menyatakan:

"Lainsyakartum la aziiddanakum"
Barang siapa yang bersyukur pasti akan di tambahkan nikmatnya oleh Allah.

Dan senjata sukses yang lain adalah orang yang rajin shalat, tetapi pada kenyataannya banyak orang yang mengerjakan shalat orang tersebut tetap saja mendapat kesulitan.
Kenapa..?

Jawabannya adalah karena sholat nya tidak khusyuk.
apa itu khusyuk?

Khusyuk menurut imam Ghazali adalah hati hanya tertuju, terpusat kepada Allah semata.

Segala kegiatan dari kita bangun tidur hingga tidur kembali jika diniati sebagi rasa syukur kepada Allah yakni dengan berdo'a maka pastilah berkah Allah akan selalu menghampiri kita.Aamiin

Itulah sedikit ilmu yang bisa saya bagi kepada teman semua, semoga bermanfaat..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar